Tak Bicara Soal Politik dan Bersikap Netral, Laskar Bali Shanti Setia Menjaga Kelancaran Pemilu 2024

STAR-NEWS.ID Politik – Ajang pesta demokrasi 2024 untuk memperebutkan kursi presiden dan wakil presiden serta pemilu legislatif akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024 mendatang.

Semua elemen masyarakat diminta untuk berpartispasi dalam menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan pemilu 2024.

Korlap Balarama Laskar Bali Shanti I Wayan Eka mengatakan, seluruh anggota Laskar Bali Shanti akan terlibat dalam menjaga situasi politik tetap kondusif.

Sebagai ormas kata Wayan Eka, tidak berbicara politik akan tetapi setia untuk menjaga kelancaran pemilu 2024.

“Seluruh laskar Bali Santi akan bergerak sesuai arahan, dan kita selalu aktif dan kapan pun siap melaksanakannya,” kata Eka.

Untuk masalah politik kata Eka sebagai Ormas tidak mengomentari karena bersikap netral dan politik mempunyai sifat yang sensitif.

“Kita selalu ingin menjaga persatuan dan kesatuan ormas kami tidak terpecah belah dan kami ingin semua organisasi yang ada di Bali, baik Baladika, Laskar Bali itu berkomitmen untuk menjaga pemilu yang akan datang supaya aman, kondusif dan terkendali,” jelasnya.

Wayan Eka menambahkan, Laskar Bali Shanti menjadi salah satu ormas di Bali yang mendapatkan undangan resmi untuk terlibat dalam Deklarasi Damai Pemilu 2024.

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2024 di tanah air.

Apel gelar pasukan dilakukan serentak secara nasional dan dipusatkan di Monas dengan dipimpin Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Follow and share Google News